Community Empowerment in Increasing Awareness about The Danger of Cholesterol in The Body
DOI:
https://doi.org/10.36743/jmp.v1i1.514Keywords:
penyuluhan kesehatan, pemberdayaan masyarakat, kadar kolesterolAbstract
Kesehatan merupakan salah satu unsur penting dalam kehidupan manusia. Salah satu permasalahan terkait kesehatan adalah kesadaran dari setiap individu untuk menciptakan lingkungan dengan pola hidup sehat. Kegiatan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan kesehatan berupa peningkatan pengetahuan, pencegahan penyakit, dan pemulihan kesehatan. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) pada tahun 2018 menunjukkan peningkatan prevelansi penyakit stroke pada usia diatas 15 tahun dan cenderung tinggi pada rentang usia 55-64 tahun. Beberapa penyebab Penyakit Tidak Menular (PTM) tersebut adalah perilaku gaya hidup, kurang aktivitas fisik, dan minimnya pengetahuan masyarakat tentang kesehatan. Rumusan masalah pada kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu perlunya dilakukan pemberdayaan masyarakat melalui suatu kegiatan yang informative dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akan bahaya kolesterol didalam tubuh. Tujuan kegiatan ini yaitu dengan meningkatnya pengetahuan masyarakat akan bahaya kolesterol terhadap kesehatan tubuh dapat menjadikan kesadaran masyarakat akan pola hidup sehat menjadi lebih baik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini mengukur pengetahuan awal sebelum dan sesudah masyarakat tentang bahaya kolesterol didalam tubuh serta pengukuran kadar kolesterol didalam darah menggunakan metode POCT. Hasil menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan rata-rata masyarakat sebesar 37,17% dan terdapat 7 orang warga (21%) yang memiliki kadar kolesterol diatas 200 mg/dL.